BERITA FOTO

Menperin Menerima Kunjungan Presiden Direktur PT TMMIN


Jumat, 18 Mei 2018


Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto berjabat tangan dengan Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia Warih Andang Tjahjono saat kunjungannya ke Kementerian Perindustrian, Jakarta, 18 Mei 2018. Dalam kunjungannya, Warih berkomitmen bahwa Toyota siap mendukung pemerintah untuk membangun industri mobil listrik dalam negeri.









Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto berbincang dengan Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (PT TMMIN) Warih Andang Tjahjono saat kunjungannya ke Kementerian Perindustrian, Jakarta, 18 Mei 2018. Kemenperin menargetkan, di tahun 2025 penggunaan mobil listrik di Indonesia sebesar 20 persen yang merupakan produksi dari industri otomotif dalam negeri.









Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto yang didampingi oleh Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika Harjanto (empat dari kiri) serta Direktur Industri Maritim, Alat Transportasi, dan Alat Pertahanan Putu Juli Ardika (dua dari kiri) berfoto bersama Presiden Direktur PT TMMIN Warih Andang Tjahjono (lima dari kanan), Direktur PT TMMIN Bob Azam (lima dari kiri), Direktur PT TMMIN Darmawan Widjaja, beserta delegasi di Kementerian Perindustrian, Jakarta, 18 Mei 2018.










Share:

<< Sebelumnya   Selanjutnya >>

Twitter